Sosialisasi Pembinaan Ideologi Pancasila dan Wawasan Kebangsaan oleh Markus Sakke

Politik1591 Dilihat

TARAKAN, Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kalimantan Utara, Markus Sakke, S.IP, menggelar kegiatan sosialisasi Pembinaan Ideologi Pancasila dan Wawasan Kebangsaan di Kota Tarakan, Jumat (9/12).

Kegiatan sosialisasi wawasan kebangsaan sangat diperlukan karena pentingnya pemahaman tentang Ideologi Pancasila dan Wawasan Kebangsaan untuk menghayati kembali ideologi pancasila yang hampir tergilas jaman serta menghindari perpecahan bangsa.

Wawasan kebangsaan yang dipaparkan dalam sosialisasi adalah empat pilar yaitu, Pancasila, Undang-undang 1945, Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) dan Bhinneka Tunggal Ika.

Pancasila sebagai dasar ideologi negara, Undang-undang 1945 sebagai konstitusi negara, NKRI sebagai negara kesatuan, serta Bhinneka Tunggal Ika sebagai pemersatu bangsa dan negara.
Empat pilar tersebut sangat penting karena merupakan identitas negara yang harus diketahui dan dipahami oleh para generasi muda atau generasi penerus bangsa.

Ini menjadi tanggungjawab kita semua. Jangan sampai wawasan kebangsaan itu dilupakan. Masyarakat harus bisa memahami wawasan kebangsaan yang kemudian menjalankannya dalam kehidupan sehari-hari sehingga kita bisa memberikan kontribusi kepada negara kita.